Hallo Stuttgarter !! : Theodore T. Tarudji - Sambil Belajar, Memerah Sapi
- PPI Stuttgart
- Apr 1, 2017
- 2 min read
Pria berkacamata satu ini dikenal dengan nama Theo. Nama lengkapnya adalah Theodore Terence Tarudji. Saat ini Theo merupakan mahasiswa S1 semester 2 jurusan Agrarwissenschaften (Ilmu Pertanian) di Universität Hohenheim. Ketika ditanya alasan mengapa memilih Universität Hohenheim adalah karena Uni Hohenheim merupakan salah satu universitas terbaik di Jerman. Selain itu Uni Hohenheim merupakan universitas dengan spesialisasi pada Pertanian, Natural Science, dan Ekonomi. Uni Hohenheim juga memberikan kesempatan kepada mahasiswa dan mahasiswi untuk melakukan kerja magang ketika libur semester di salah satu lahan peternakan milik Univeritas.
Theo yang hobi olahraga dan membaca majalah seputar pertanian ini menceritakan kisah unik selama di Stuttgart yaitu melakukan perah sapi. Pada bulan Maret 2017 ini, Theo mendapat kesempatan untuk kerja magang (Praktikum) di salah satu tempat pemeliharaan sapi perah (Milchkühen) milik Universität Hohenheim. Selain memberi makan sapi-sapi, Theo pun harus melakukan pekerjaan membersihkan kandang dan memerah sapi yang tidak pernah dilakukannya di Tangerang.

Dalam menghadapi kehidupan di Jerman (Stuttgart) yang jauh dari keluarga dan sahabat dekat, Theo memiliki pesan yang dia dapatkan dari guru Studienkolleg-nya, "In Deutschland kann man alles machen, was man will. Aber man sollte nie vergessen, warum man in DE ist.". Artinya bahwa semua bisa kita dilakukan di Jerman, tapi kita tidak boleh lupa untuk apa tujuan kita pergi ke Jerman. Menurut Theo, begitu banyak kebebasan di Jerman nanti namun jangan lupa fokus dan tujuan awal untuk pergi ke Jerman sehingga kita bisa menggunakan dengan bijak kebebasan tersebut.
Sebagai mahasiswa yang tinggal di Stuttgart, Theo memiliki pesan untuk Stuttgarter wannabe. Selamat datang di Stuttgart dan selamat bergabung di keluarga besar PPI Stuttgart. Bagi para Stuttgarter wannabe tidak perlu khawatir untuk bertanya tentang hal apapun. Silakan kontak PPI Stuttgart lewat Facebook. Sampai jumpa di Stuttgart.
Comments